MDA Nurul Fajar

Madrasah Diniyah

Selain beberapa program pengajian, Pondok Pesantren Nurul Fajar Al-MA'sum juga memprogramkan Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA) yang formal di bawah naungan Departemen Agama (Depag) untuk menambah pengetahuan dan keilmuan di bidang agama selain yang didapat santri atau siswa di MI / SD. Walaupun materi atau bahan ajar yang diterapkan Madrasah Diniyah ini dikhususkan untuk pelajaran agama dan akhlaq, namun model yang digunakan menggunakan system pendidikan sekolah pada umumnya.
Seperti halnya pengajian al-Qur’an, Madarasah Diniyah yang diselenggarakan oleh Pondok Pesantren Tebuireng menggunakan klasifikasi kelas berdasarkan kemampuan yang dimiliki oleh santri. Pengklasifikasian ini dimaksudkan untuk memberikan bimbingan dan pengajaran yang sesuai dengan kemampuan. Setiap semester siswa Madrasah Diniyah Awaliyah diuji untuk mengevaluasi perkembangan mereka. Sehingga kemampuan mereka terpantau dan ditindaklanjuti dengan adanya kenaikan kelas atau tinggal kelas tanpa harus menunggu satu tahun. Selain itu, para siswa mempunyai buku raport pribadi agar mereka bisa mengetahui perkembangan individu sekaligus laporan untuk wali santri di rumah.
 
Selengkapnya di: www.mda-nurulfajar.co.cc
Bookmark and Share
Copyright © 2009 - Ponpes Nurul Fajar. All rights reserved. Powered by Blogger. Design and modified by Cyberlink Network - Otoy Silahoy